Tangkisan Syubhat Ahlul Bid:ah

Nasehat Ahlus Sunnah Ahlul Bid'ah Atau Mubtadi #Mereka berkata: "Bid'ah (dalam agama) adalah baik!!" Padahal Nabi ﷺ telah bersabda: Setiap bid'ah adalah sesat [Shahih Sunan Ibnu Majah (42)] #Mereka berkata: "Bid'ah (dalam agama) adalah baik!!" Padahal Ibnu 'Umar radliyallahu 'anhuma berkata: Setiap bid'ah adalah sesat, walaupun manusia memandangnya sebagai kebaikan! [Ushulul I'tiqad (11/50)] #Mereka berkata: "Bid'ah (dalam agama) adalah baik!!" Padahal al-Imam Malik rahimahullah menyatakan: Barangsiapa yang mengada-adakan suatu bid'ah dalam Islam, dan dia memandangnya sebagai sebuah kebaikan, maka sungguh dia telah menganggap Muhammad ﷺ sebagai pengkhianat risalah!! [al-I'thisham karya asy-Syathibi (1/64-65)] #Mereka berkata: "Bid'ah (dalam agama) adalah baik!!" Padahal Allah Azza wa Jalla telah berfirman: { اليوم أكملت لكم دينكم } Pada hari ini telah aku ...